CREW MEDIA ONLINE BYAZ SURYA DJAGAD YANG TIDAK MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISNYA AKAN DI HAPUS DARI DAFTAR ANGGOTA.
Home » » Semarak Gerak Jalan 10 November Berbaur dengan Kemacetan

Semarak Gerak Jalan 10 November Berbaur dengan Kemacetan

Written By Byaz Surya Djagad on Sabtu, 09 November 2013 | 18.00


Ngawi- Peringatan Hari Pahlawan 10 November diharapkan dinilai sebagai momentum terbaik untuk merevitalisasi makna kepahlawanan yang akhir-akhir ini cenderung mulai memudar nilai perjuangan para pahlawan, sehingga kita tidak hanya terjebak dalam kegiatan-kegiatan berbau seremonial.

memperingati dan mengenang jasa-jasa kepahlawanan yang sudah memberikan segala yang mereka miliki memang tidak boleh ditinggalkan. Namun demikian diharapkan tidak terjebak dalam ritual-ritual perayaan sehingga akhirnya makna kepahlawanan itu menjadi hilang.




Seperti yang di lakukan pemerintah daerah Kabupaten Ngawi dalam memperingati hari pahlawan 10 November 2013 dengan menggelar gerak jalan tradisional yang di selenggarakan pada hari sabtu (09/11/2013) star di mulai dari monumen suryo sampai dengan alun-alun Ngawi, jarak yang di tempuh berkisar 18 km dengan jumlah peserta 213 terdiri dari SMP, SMU dan semua dinas pemerintahan se Kabupaten Ngawi.

Ada sisi lain yang sangat ironis dan menarik untuk di cermati terkait penyelenggaraan gerak jalan tradisional tersebut, kemacetan total terjadi mulai dari monumen suryo sampai dengan terminal baru Kertonegoro, sehingga para peserta gerak jalan harus mencari  sela-sela jalan yang di padati kendaraan.




” Seharusnya dari pihak keamanan mengalihkan jalur alternatif untuk semua kendaraan yang melintas melewati jalan Raya Ngawi-Solo sehingga para peserta gerak jalan tidak merasa cemas dan harus jalan di antara sela-sela kemacetan kendaraan serta warga masyarakat yang menyaksikan bisa menikmati agenda tahunan tersebut dengan nyaman bukan melihat banyaknya kendaraan yang macet total ”, Tutur Wukir salah satu juri gerak jalan tradisional tersebut. ( Byaz )



             Redaksi@Suryajagad.com

Share this article :

Posting Komentar

 
Penerbit : PT CAKRA BUANA RAYA, Akta Nomor :Kep.Kemenkumham RI No : AHU-0067169.AH.01.09 TH 2009
Copyright © 2011. Surya Citra News.Com - All Rights Reserved
Template MAS TEMPLATE Website Created by BSDJ TV
Proudly powered by Byaz Surya Djagad